Tap To Call 08001701313

Select a Country

Find a Dealer in your Area

Find a Dealer

When you need a smart, dependable dealer, count on our team of independent professionals for your heating, cooling and water heating needs.

Blog

Blog

Blog

Blog

Water Heater Listrik Vs Gas: Mana yang Lebih Cocok untuk Kebutuhan Anda?

| Jumat Juli 15, 2022
water heater listrik vs gas

Mandi menggunakan air hangat memiliki banyak sekali manfaat kesehatan, sehingga saat ini penggunaan water heater sangat diminati. Berdasarkan sumber energinya, terdapat 2 jenis water heater yaitu water heater listrik dan gas. Belakangan ini, banyak pendapat dan perdebatan mengenai water heater listrik vs gas dan manakah yang lebih baik.

Pada artikel ini, Rheem akan membagikan penjelasan mengenai water heater listrik dan gas sehingga bisa membantu Anda memilih mana yang cocok untuk digunakan.

Water Heater Listrik vs Gas

ukuran water heater

Kebutuhan akan air hangat belakangan mulai menjadi kebutuhan pokok dalam rumah tangga. Water heater menjadi salah satu peralatan rumah tangga wajib yang masuk dalam daftar kebutuhan Anda. Terdapat banyak jenis water heater, diantaranya adalah water heater listrik dan gas. Berikut merupakan penjelasan mengenai water heater listrik dan gas.

Water Heater Listrik

Water heater listrik adalah alat yang digunakan untuk menciptakan air panas dengan menggunakan energi listrik sebagai sumber panasnya. Water heater listrik jenis ini menggunakan tangki sebagai tempat menyimpan air panas sebelum digunakan.

Pemanas air jenis ini biasanya terletak di luar kamar mandi. Mengingat sumber dari water heater listrik adalah listrik sehingga akan dibutuhkan penggunaan daya listrik yang besar.

Water Heater Gas

Water heater gas adalah alat yang digunakan untuk memanaskan air dengan menggunakan energi gas sebagai sumber panasnya. Sebelum ada pemanas air, untuk menggunakan aliran air panas harus merebus air terlebih dahulu atau menggunakan air panas langsung dari alam.

Namun saat ini, penggunaan water heater gas akan membutuhkan banyak pengeluaran untuk penyediaan gas LPG atau LPN.

Water heater memiliki cara yang sederhana yaitu dengan menempatkan air dingin pada bagian atas penyimpanan berupa tabung yang juga diisi dengan jaringan kawat tipis sebagai penghantar panas yang terdapat ketel gas pada bagian bawahnya. Water heater akan memanaskan air dengan energi gas.

5 Perbedaan Water Heater Listrik dan Gas

perbedaan water heater gas dan listrik

Jika dilihat berdasarkan fungsi water heater listrik dan gas, keduanya dapat mengalirkan air panas untuk digunakan. Tetapi terdapat perbedaan pada komponen, sumber energi, dan cara kerja. Beberapa perbedaan dari water heater listrik dan gas, antara lain:

1. Fleksibilitas Waktu Penggunaan

Pada water heater listrik, pemanasan terjadi saat terdapat aliran listrik. Apabila terjadi pemadaman, maka water heater tentu tidak dapat digunakan sebab tidak ada lagi sumber energi. Sedangkan pada water heater gas, dapat digunakan kapan pun baik saat listrik menyala maupun tidak selama persediaan gas masih ada.

Pada waktu pemanasan, water heater listrik membutuhkan waktu beberapa saat setelah dinyalakan. Namun, water heater gas dapat langsung menghasilkan aliran panas selama persediaan gas dalam tabung masih tersedia.

2. Energi yang Terpakai

Dari segi efisiensi energi, penggunaan water heater listrik lebih unggul dibandingkan gas. Water heater listrik akan berfungsi ketika mesin menyala, apabila mesin mati maka tidak akan ada energi yang terbuang.

Tetapi pada water heater gas, energi akan terus terbuang dan justru akan mencemari lingkungan dengan gas buang. Meski lebih murah, menggunakan water heater gas tetap akan memakan biaya pada sumber energi gas.

3. Performa Pemanas

Water heater gas dapat dikatakan lebih unggul dalam pemanasan daripada listrik. Saat melakukan pemanasan 50 liter, water heater gas hanya membutuhkan  waktu satu jam sedangkan water heater listrik butuh waktu lebih dari satu jam untuk memanaskan air.

4. Perawatan Unit

Jika Anda memilih untuk menggunakan water heater gas, maka Anda harus siap untuk melakukan pengecekan dan perawatan secara rutin. Pada water heater listrik hanya diperlukan penyiraman secara teratur untuk menghilangkan endapan pada tangki dan dilakukan perawatan rutin tahunan.

Sedangkan pada water heater gas, perlu dilakukan penyiraman dan pengecekkan setiap bulan untuk menghindari adanya kebocoran gas.

5. Dampak Pada Lingkungan

Water heater listrik dinilai lebih ramah lingkungan sebab pengoperasiannya hanya membutuhkan daya listrik serta hemat dan dapat digantikan dengan energi terbarukan.

Pada water heater gas, karena energi yang digunakan ialah gas alam dengan jumlah besar, maka water heater ini akan melepaskan gas rumah kaca dalam jumlah yang besar.

Mana yang Lebih Cocok untuk Anda, Water Heater Listrik Atau Gas?

Jika dilihat dari kelebihan pada beberapa aspek, water heater listrik dapat menjadi pilihan yang cocok untuk kebutuhan instalasi air panas pada rumah tangga. Melihat dari biaya penggunaan dan kemudahan perawatan, water heater listrik dapat membantu memudahkan pekerjaan rumah dan menghemat pengeluaran. Selain itu, water heater listrik tidak memiliki dampak yang besar pada kerusakan lingkungan.

Namun, apabila lokasi tempat tinggal merupakan daerah yang rawan pemadaman listrik serta dirasa sulit untuk melakukan instalasi maupun penambahan daya listrik dan memiliki kemudahan dalam menjangkau gas alam, Anda dapat menggunakan water heater gas untuk persediaan pengaliran air panas.

Penggunaan keduanya masih perlu memperhatikan beberapa hal. Water heater listrik harus dipastikan terpasang dengan baik dan sesuai untuk menghindari bahaya korsleting listrik dan water heater gas harus dilakukan pengecekkan berkala untuk menghindari adanya kebocoran gas.

Demikian perbandingan dari water heater listrik vs gas. Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Pilih water heater yang sesuai dengan kebutuhan dan kemudahan jangkauan lokasi Anda terhadap sumber energi water heater pilihan.

Disarankan untuk menggunakan water heater dengan kualitas komponen terbaik agar memiliki usia pemakaian yang panjang seperti pada produk Rheem.

Rheem menyediakan berbagai kebutuhan water heater dengan kualitas unggulan dan ramah lingkungan. Produk water heater Rheem tidak hanya tersedia untuk kebutuhan rumah tangga, tetapi juga komersil dalam kapasitas yang besar. Hubungi Rheem sekarang dan temukan kenyamanan penggunaan water heater terbaik!

Dengan terus menggunakan situs web ini, Anda menyetujui penggunaan cookie kami. Untuk informasi lebih lanjut, lihat Pernyataan Privasi kami.

Setuju